Sabtu, 06 Oktober 2012

bahasa indonesia


Bahasa Indonesia

Pembuka
Bahasa Indonesia adalah bahasa yang di gunakan oleh bangsa Indonesia. Muhamad yamin adalah tokoh yang mengusulkan untuk menjadikan bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi republik Indonesia yang di proklamirkan pada saat sumpah pemuda pada tanggal 28 october 1928 di Jakarta dan di resmikan 1945 tetapi pada awalnya masih jarang karena pada umumnya masyarakat di daerah lebih suka mengunakan bahasa daerah nya masing-masing untuk berbicara sehari-hari karena belum terbiasa.
Isi
Bahasa Indonesia saat ini telah di gunakan sebagian besar bangsa Indonesia walaupun demikian masyarakat daerah masih juga sering mengunakan bahasa daerahnya sendiri untuk berkomunikasi sesama suku karena seperti yang kita ketahui bangsa Indonesia memiliki banyak budaya,  perkembangan bahasa Indonesia dari waktu ke waktu :
Sebelum Masa Penjajahan
Bahasa yang digunakan oleh kerajaan Sriwijaya merupakan bahasa melayu pada abad ke 7.
Masa Penjajahan
Ketika orang eropa sampai di indonesia, orang-orang belanda dan portugis membangun sekolah, mereka terbentur masalah bahasa yang biasa digunakan adalah bahasa melayu sehingga mereka gagal untuk menerapkan bahasa Portugis dan Belanda.
Masa Pergerakan
Pada waktu itu timbul pergerakan kebangsaan  terasa perlunya suatu bahasa nasional untuk menyatukan bermacam-macam suku bangsa di Indonesia. Kemudian mereka mencari bahasa yang mudah dipahami dan di gunakan oleh rakyat Indonesia.
Bahasa Indonesia juga memiliki peranan yang sangat penting karena bahasa Indonesia juga bisa di sebut sebagai bahasa penyatu bangsa Indonesia yang terdiri dari banyak suku bangsa bisa di bayangkan apabila kelak bahasa ini sudah jarang di gunakan bukan tidak mungkin akan ada perpecahan yang berujung konflik karena masyarakat lebih memilih bahasa daerahnya masing-masing untuk itu bahasa Indonesia wajib di pelajari sebagai pembelajaran seorang pelajar
Fungsi bahasa

menurut Gorys Keraf (2001:3-8) menyatakan bahwa ada empat fungsi bahasa, yaitu:
1. Alat untuk menyatakan ekspresi diri
Bahasa menyatakan secara terbuka segala sesuatu yang tersirat di dalam dada kita, sekurang-kurangnya untuk memaklumkan keberadaan kita.

2. Alat komunikasi
Bahasa merupakan saluran perumusan maksud yang melahirkan perasaan dan memungkinkan adanya kerjasama antarindividu.

3. Alat mengadakan integrasi dan adaptasi sosial
Bahasa merupakan salah satu unsure kebudayaan yang memungkinkan manusia memanfaatkan pengalaman-pengalaman mereka, mempelajari dan mengambil bagian dalam pengalaman tersebut, serta belajar berkenalan dengan orang-orang lain.

penutup
sebagai bangsa Indonesia kita di wajibkan untuk menjaga bahasa ini karena seperti yang kita ketahui bahasa Indonesia akhir-akhir ini sudah sering termodifikasi oleh sebagian orang , hal ini tentu saja akan mempengaruhi tatanan bahasa Indonesia yang baik dan benar


Tidak ada komentar:

Posting Komentar